Pilih Gambar Bunga yang Paling Kamu Sukai
Sejujurnya tak ada yang sempurna di dunia ini, setiap pasangan pasti punya kekurangan dan kelebihan. Tapi kita tidak salah juga jika berharap memiliki pasangan yang baik. Tahukah kamu, cara memilih pasangan bisa diungkap melalui bunga favoritmu.
Seperti pada gambar di atas, ada beberapa pilihan bunga yang tersedia. Menurut Women Working, bunga yang kamu suka akan mengungkapkan tipe pasangan yang diinginkan. Sekarang coba kamu pilih salah satu bunga, selanjutnya simak bagaimana pasangan yang kamu butuhkan.
Bunga Lily
Jika memilih bunga lily maka kehidupan cintamu akan terwujud damai dan harmonis. Kamu ingin memiliki pasangan yang dekat dengan keluarganya.
Bunga Matahari
Jika memilih bunga matahari berarti kamu orang yang memiliki cinta yang tulus. Seperti matahari, bunga ini melambangkan kehangatan dan kebahagiaan.
Bunga Cendrawasih
Jika memilih bunga ini maka kepribadianmu cukup unik. Kamu membutuhkan seseorang yang berjiwa bebas dan mengikuti arus, karena kamu menyukai petualangan.
Bunga Mawar
Kamu menyukai kecantikan klasik yang hadir dengan romansa. Kamu membutuhkan pasangan yang melakukan hal-hal kecil untukmu dan gerakan besar untuk mengekspresikan cinta.
Bunga Daffodil
Bunga daffodil melambangkan awal yang baru. Kehidupan cinta tidak selalu menjadi yang termudah. Kamu telah melalui masa-masa sulit dan telah disakiti, kamu membutuhkan pasangan yang membuat jatuh cinta hingga terlupa dari rasa sakit.
Bunga Tulip
Bunga tulip berarti cinta yang sempurna. Mekar dengan elegan yang membuat mudah dikenali dan menjadi bunga yang populer di dunia. Jika kamu memilih bunga ini berarti kamu membutuhkan pasangan yang selalu ada untukmu dan mendukung kebutuhan emosional.
0 Comments
Post a Comment