Pilih Satu Wanita yang Kamu Sukai

Perhatikan gambar di atas! Kamu bisa melihat potret yang menunjukkan empat wanita. Masing-masing dari mereka memiliki gaya busana yang berbeda. Uniknya kamu tidak diberitahu wajah empat wanita itu, karena mereka hanya berdiri membelakangimu.

Saat diberikan gambar tersebut, responden memberikan banyak perbedaan jawaban. Ada yang bilang mereka lebih suka cewek tomboy, ada juga yang bilang senang melihat gaya busana si feminin. Tidak ada jawaban salah dan benar, karena selain visual, kondisi psikologi juga bisa mendorongmu dalam memilih jawaban.

Dilansir dari sharequiz.net, wanita yang kamu pilih bisa menunjukkan karakter terpendam kamu. Cek kembali gambar di atas, kemudian tentukan pilihanmu dan simak jawabannya berikut ini.

Wanita A (Si Keras)

Bila kamu memilih gambar wanita A atau si rambut pendek, itu bisa menandakan beberapa hal tentangmu. Pertama mungkin selama ini kamu dikenal sebagai sosok yang keras kepala. Kamu sulit mengalah dan tak mudah tunduk dengan siapapun. Kamu selalu ingin membuktikan jika kamu adalah yang terbaik. Sulit menerima kenyataan jika orang lain bisa, maka kamu tidak bisa. Di sisi lain, karakter menonjol dari dirimu adalah memiliki pendirian yang kuat dan tak goyah. Dirimu dikenal sebagai sosok yang tak mudah dipengaruhi orang lain.

Wanita B (Si Blak-blakan)

Memilih wanita B bisa mengindikasikan jika kamu adalah sosok yang blak-blakan. Kamu terbuka dengan setiap kemungkinan dan anti sama yang namanya bertele-tele. Dalam hidup, kamu tidak suka kepura-puraan. Sebab kamu selalu berani melakukan hal yang menurutmu benar. Di mata orang lain, kamu juga selalu nyambung kalau diajak ngobrol. Karena kejujuran yang kamu miliki, tak salah jika banyak yang mengajakmu berteman. Intinya kamu adalah orang asyik diajak bercanda maupun serius.

Wanita C (Si Kuat)

Memilih wanita C yang mengenakan mantel bisa menguak beberapa rahasia tentangmu. Sekilas mengenalmu, kamu adalah sosok yang lembut. Padahal aslinya kamu adalah sosok yang tangguh dan kuat. Terkadang orang lain terkecoh dengan penampilanmu yang lembut dan gemulai. Tetapi kamu adalah sosok yang pemberani dan bertanggung jawab. Ketika dilanda masalah, kamu berani berdiri di depan. Kamu akan bersikap keras jika ada yang mengusik orang yang kamu sayangi.

Wanita D (Si Feminin)

Wanita D digambarkan sebagai wanita feminin alias wanita tulen lantaran mengenakan rok. Jika kamu memilih Wanita D, itu artinya kamu adalah sosok yang mempesona. Kamu mudah sekali bikin meleleh orang lain. Dikenal sebagai sosok manja, kamu tahu kapan waktu untuk berdiri di atas kaki sendiri. Soal kepribadianmu, kadang orang lain menganggapmu terlalu imut atau kekanak-kanakan. Tapi menariknya, kamu memiliki sisi kuat atau magnit untuk membuat orang jatuh cinta.

Jadi, tipe yang mana kamu?

0 Comments

Post a Comment

Popular posts